KOMPAS.com - Tahun baru, saatnya mengubah penampilan baru. Dan hal itu tak hanya berlaku untuk cara berpakaian atau koleksi aksesori saja, tetapi juga tubuh Anda. Anda tak harus melakukan perubahan ekstrem seperti breast implant. Memangkas rambut menjadi seperti rambut Sarah Sechan juga merupakan makeover besar-besaran, jika selama bertahun-tahun ini Anda hanya tampil dengan rambut berombak yang dikuncir kuda.

Untuk Anda yang sedang berpikir untuk makeover penampilan Anda, enam hal di bawah ini mungkin bisa menjadi inspirasi.

1. Ganti kacamata dengan lensa kontak
Anda dikenal sebagai si kacamata. Anda mungkin punya koleksi 10 kacamata model terbaru dari 10 desainer. Bagaimana jika sekali-sekali Anda meninggalkan kacamata, dan memakai lensa kontak? Pilih lensa kontak warna coklat atau abu-abu, lentikkan bulu mata Anda dengan maskara. Dijamin penampilan Anda akan berubah total!

2. Ubah warna rambut
Anda mungkin bangga karena rambut Anda yang hitam kelam dikagumi banyak orang. Namun, tak ada salahnya Anda mencoba mewarnai rambut, atau memberikan highlight. Berganti warna rambut menjadi sangat ekstrem seperti blonde mungkin tidak akan mencerminkan kepribadian Anda (lagipula tak cocok untuk warna kulit Anda). Pilih warna burgundy atau coklat tua, sehingga jika Anda bosan tak akan terlalu terlihat perbedaannya dengan rambut Anda yang sudah memanjang.

3. Pakai bulu mata palsu
Asal Anda memilih bulu mata yang tak seheboh bulu mata riasan pengantin, Anda pasti akan menyukainya. Jika bulu mata Anda panjang tetapi lurus dan kaku, bagaimana bila Anda melakukan keriting bulu mata? Selain bentuknya lebih cantik, Anda tak perlu repot menjepit bulu mata Anda tiap pagi.

4. Kulit coklat mengilap
Hm... dimana-mana perempuan tentu ingin punya kulit putih. Tetapi jika Anda tergolong berani, atau kulit Anda mudah kembali ke warna aslinya, ide ini bisa jadi tantangan untuk Anda. Bagaimana pun, kulit kecoklatan yang terawat juga bisa terlihat eksotis, lho. Hati-hati bila Anda menempuh cara dengan berjemur atau berenang. Jangan sampai kulit Anda jadi merah bak kepiting rebus, atau belang di sana-sini. Kenakan sunblock agar kulit tidak teriritasi.

5. Buat tato
Tato sebenarnya adalah suatu karya seni; itu sebabnya membuat tato itu tidak murah. Anda perlu memastikan bahwa seniman tato yang Anda datangi sudah punya sertifikat, dan menyediakan peralatan yang aman (dalam arti bukan bekas pakai). Pilih dan pikirkan dengan matang bentuk dan dimana lokasi tato tersebut akan tertanam di tubuh Anda, karena Anda tidak akan dapat menghapus tato tersebut. Tato bergambar tengkorak atau terletak di lengan sebaiknya tidak menjadi pilihan. Anda bukan bajak laut, bukan?

6. Membalikkan penampilan khas Anda
Tiru apa yang dilakukan Victoria Beckham, ketika ia tiba-tiba mengenakan sepatu datar untuk tampil di depan publik. Jika selama ini Anda bergaya tomboy, kenakan rok dengan karakter khas Anda. Bila Anda selama ini dikenal sebagai pemakai LBD seperti Jennifer Aniston, mulailah mengumpulkan baju-baju terusan atau atasan warna putih. Kenali saja apa ciri khas Anda, lalu ciptakan gaya yang merupakan kebalikannya.

Other Article



visit the following website Senyawa kimia Berita Bola