Repot sekali. Mungkin itu reaksi Anda ketika menyangkut "aturan-aturan" untuk berdandan. Awalnya memang akan terkesan sulit dan memaksa, tapi sesekali berusaha dan mengikuti aturan untuk terlihat cantik, tak ada salahnya, kan? Berikut adalah beberapa “aturan” tak tertulis mengenai cara berdandan:

1. “Matching berat”
Apakah Anda pernah melihat dandanan seseorang yang warnanya sama dari ujung kepala hingga ujung kaki? Bukankah hal tersebut terlihat berlebihan? Makeup dan busana adalah highlight warna pada keseluruhan penampilan. Anda harus pilih salah satu untuk diunggulkan. Artinya, ketika Anda memutuskan untuk memakai pakaian berwarna terang atau Anda ingin menonjolkan pakaian, gunakan makeup warna netral. Jika busana Anda berwarna metalik, hindari eyeshadow dan lipstik yang mengilat, coba gunakan pemulas mata bergaya smokey.

2. Adu warna makeup mata dan bibir
Ini sudah menjadi peraturan dasar dalam ber-makeup. Pilih salah satu; ingin menonjolkan bagian mata atau bibir. Jika ingin menonjolkan makeup mata, gunakan lipgloss berwarna transparan atau netral. Jika Anda ingin mengenakan warna lipstik yang cenderung menarik perhatian, cukup sapukan eyeshadow berwarna netral kecoklatan.

3. Terlalu bersinar
Yang dimaksud penampilan “bling-bling” adalah perhiasan yang mengilat, dan tak berarti Anda bisa menggunakan glitter di seluruh wajah. Jika Anda ingin tetap terlihat cantik dan menarik dengan riasan mengilat, cukup gunakan pulasan makeup yang mengandung shimmer, dan cukup gunakan di tempat-tempat tertentu saja. Oleskan di pojok-pojok tertentu saja, misal, di bagian kelopak mata dekat hidung yang cekung, atau bisa juga digantikan dengan eyeshadow creamy, atau highlighter di bagian tersebut atau di bagian tertinggi tulang pipi.

4. Bronzer yang over
Alat kosmetik yang satu ini, memang belum terlalu umum digunakan di Indonesia. Tetapi, beberapa tahun belakangan, bronzer sudah mulai banyak digandrungi dan jadi tren warna kosmetik. Fungsinya untuk mendapatkan efek kulit gelap eksotis. Karena efeknya yang bisa membuat kulit terkesan terbakar, terkadang jika dioleskan terlalu tebal atau salah pilih warna, akan terlihat belang dengan warna asli kulit. Padahal kuncinya mudah, yakni memilih warna bronzer yang tepat untuk warna kulit asli. Jika warna kulit Anda cenderung putih kepucatan, cari bronzer dengan warna mirip madu. Untuk warna kulit medium atau agak coklat, pilih warna coklat muda atau terakota. Sementara untuk yang kulitnya cenderung gelap, pilih warna tembaga. Jangan pilih warna yang satu tingkat lebih gelap dari warna kulit seharusnya. Cukup aplikasikan di daerah garis rahang, hidung, pipi, dahi, dan dagu.

5. Heavy metal
Jika Anda memutuskan untuk menggunakan makeup metalik, pilih 2 fitur pada wajah yang ingin Anda berikan sentuhan metalik. Misal, kelopak mata dan tulang pipi. Jangan diaplikasikan pada seluruh wajah, karena jika memberikan warna metal pada lebih dari 2 sudut di wajah Anda, maka makeup Anda akan terlihat seperti makeup kostum.

6. Lipstik merah darah yang terlihat menetes
Warna merah menyala hanya cocok untuk kulit wajah dan acara tertentu. Namun, jika Anda salah menggunakan, dan warna merahnya keluar dari garis bibir, maka makeup Anda tergolong mubazir. Mubazir, karena usaha Anda untuk terlihat cantik jadi sia-sia. Warna merah mawar akan terlihat cantik jika digunakan secara menyeluruh dan rapi. Untuk memulainya, berikan lip balm tipis pada bibir. Untuk menjaga agar warna lipstik tidak melewati garis bibir, berikan garis tipis menggunakan pensil bibir berwarna senada dengan warna bibir Anda di sekitar pinggir bibir. Lalu, gunakan kuas untuk mewarnai bibir Anda dengan lipstik, mulailah dari tengah, ke arah luar.

7. Bedak “menor”
Anda tak mau dibilang seperti mengenakan topeng, kan? Karenanya, pastikan warna bedak Anda senada dengan warna kulit wajah Anda. Pastikan bagian leher, rahang, dan bawah telinga Anda sudah diberikan bedak juga agar tidak kentara perbedaan warnanya. Jika kemudian di tengah hari atau acara Anda melihat mulai muncul minyak di kulit wajah, cukup atasi dengan kertas minyak, tak perlu mengoleskan bedak tebal lagi. Lagipula, dengan kertas minyak, Anda tak perlu repot mencari cermin.

8. Makeup yang “menghilang”
Makeup yang antara ada dan tiada akan terlihat membosankan. Karenanya, jangan tinggalkan rumah tanpa alat-alat berikut ini;
* Concealer untuk menutup noda hitam pada wajah atau jerawat yang timbul mendadak.
* Kapas atau cotton buds untuk memulaskan eyeshadow di saat-saat mendesak.
* Eyeliner hitam, untuk mewarnai pinggiran kelopak mata dan memperkuat tampilan mata di malam hari.
* Perona pipi yang tepat dengan kulit Anda akan membuat wajah terlihat lebih “hidup”.
* Lipgloss atau lipstik warna merah muda.
* Kertas minyak, untuk mengatasi minyak-minyak berlebih pada wajah.

Other Article



visit the following website Senyawa kimia Berita Bola