cuaca dapat mempengaruhi keadaan kulit kita
05.35
Diposting oleh Melany Christy
Kondisi suhu dan cuaca yang kering, lembap, bersih, hingga polusi bisa memengaruhi kondisi kulit. Tahukah Anda bahwa setiap perubahan di sekitar kita memiliki dampak yang cukup besar pada kulit. Bahkan pilihan gaya hidup dan kebiasaan pribadi pun memiliki dampak.
Kabar baiknya adalah, jika Anda memerhatikan dunia di sekitar Anda dan menyesuaikan rutinitas Anda, maka kulit sehat dan berseri-seri bisa jadi milik Anda. Berikut adalah efek yang bisa terjadi akibat faktor lingkungan dan kebiasaan pada kulit Anda:
Polusi
Udara dan air yang mengandung bahan-bahan tidak bersih dipercaya bisa mengikis lapisan terluar kulit yang mengandung vitamin E, zat yang substansial dalam menjaga kesehatan. Vitamin E, baik yang diasup lewat suplemen atau makanan, maupun yang dioleskan langsung pada kulit lewat lotion, konon efektif mengurangi rasa gatal, kering, reaksi alergi, dan kondisi lain pada kulit.
Iklim
Udara yang lembap membantu menjaga tubuh tetap lembap, sementara ketika udara pengap, atau panas bisa membuat minyak yang terdapat pada kulit bisa menguap dengan cepatnya, yang mengakibatkan kulit kering, tak nyaman, dan mengelupas. Jika Anda tinggal di daerah yang kering, disarankan untuk mengoleskan pelembap pada kulit dan minum banyak cairan.
Ozon
Lapisan ozon, yang terletak jauh di atas kita bekerja dengan menyerap sinar ultraviolet B (UVB) yang dipercaya merupakan penyebab kanker kulit. Jika Anda hidup di dataran yang cukup tinggi, yang lapisan ozonnya makin menipis, Anda memiliki risiko lebih tinggi. Dalam kondisi seperti ini, para ahli kulit merekomendasikan untuk menggunakan tabir surya, dengan SPF 15 atau lebih setiap harinya. Namun, saat ini, tabir surya seharusnya sudah menjadi kebiasaan kita, di mana pun, dan kapan pun.
Makanan
Antioksidan menetralkan radikal bebas yang bertanggung jawab atas tanda-tanda penuaan. Buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian yang mengandung antioksidan, seperti vitamin A, E, dan C bisa membantu Anda mendapatkan kulit yang terlihat lebih sehat. Makin jarang Anda mengasup makanan yang mengandung antioksidan, makin sulit kulit mendapat kecantikannya.
Latihan
Olahraga bisa menghembuskan sistem Anda dengan darah yang penuh oksigen, sehingga membantu organ-organ tubuh berfungsi lebih baik, termasuk kulit. Lakukan olahraga rutin sebagai bagian aktivitas Anda setiap minggunya.Entah itu dengan berjalan kaki, mengikuti kelas yoga, atau berolahraga di gym, bisa membantu Anda mendapatkan kulit yang sehat dan cantik.
Rokok
Rokok tak hanya menyakiti paru-paru, lho. Merokok akan membuat saluran darah mengecil, sehingga menghambat pengiriman nutrisi ke kulit, juga pengeluaran toksin.
Alkohol dan Kafein
Alkohol dan kafein dikabarkan bisa mengakibatkan dehidrasi, yang pada akhirnya akan mempengaruhi seluruh organ pada tubuh, termasuk kulit. Jika Anda termasuk peminum alkohol atau kafein, cobalah untuk menyeimbangkannya dengan meminum air putih saat beraktivitas sepanjang hari, dan sebelum tidur.
Stres
Stres ditengarai menjadi penyebab perubahan tingkat hormon dan kortison, yang bisa menyebabkan jerawat dan radang pada kulit. Sebisa mungkin, luangkan waktu untuk memanjakan diri dengan aktivitas yang menenangkan dan menyenangkan, bisa dengan berjalan-jalan santai, pedikur, atau membaca buku yang Anda sukai.
Kabar baiknya adalah, jika Anda memerhatikan dunia di sekitar Anda dan menyesuaikan rutinitas Anda, maka kulit sehat dan berseri-seri bisa jadi milik Anda. Berikut adalah efek yang bisa terjadi akibat faktor lingkungan dan kebiasaan pada kulit Anda:
Polusi
Udara dan air yang mengandung bahan-bahan tidak bersih dipercaya bisa mengikis lapisan terluar kulit yang mengandung vitamin E, zat yang substansial dalam menjaga kesehatan. Vitamin E, baik yang diasup lewat suplemen atau makanan, maupun yang dioleskan langsung pada kulit lewat lotion, konon efektif mengurangi rasa gatal, kering, reaksi alergi, dan kondisi lain pada kulit.
Iklim
Udara yang lembap membantu menjaga tubuh tetap lembap, sementara ketika udara pengap, atau panas bisa membuat minyak yang terdapat pada kulit bisa menguap dengan cepatnya, yang mengakibatkan kulit kering, tak nyaman, dan mengelupas. Jika Anda tinggal di daerah yang kering, disarankan untuk mengoleskan pelembap pada kulit dan minum banyak cairan.
Ozon
Lapisan ozon, yang terletak jauh di atas kita bekerja dengan menyerap sinar ultraviolet B (UVB) yang dipercaya merupakan penyebab kanker kulit. Jika Anda hidup di dataran yang cukup tinggi, yang lapisan ozonnya makin menipis, Anda memiliki risiko lebih tinggi. Dalam kondisi seperti ini, para ahli kulit merekomendasikan untuk menggunakan tabir surya, dengan SPF 15 atau lebih setiap harinya. Namun, saat ini, tabir surya seharusnya sudah menjadi kebiasaan kita, di mana pun, dan kapan pun.
Makanan
Antioksidan menetralkan radikal bebas yang bertanggung jawab atas tanda-tanda penuaan. Buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian yang mengandung antioksidan, seperti vitamin A, E, dan C bisa membantu Anda mendapatkan kulit yang terlihat lebih sehat. Makin jarang Anda mengasup makanan yang mengandung antioksidan, makin sulit kulit mendapat kecantikannya.
Latihan
Olahraga bisa menghembuskan sistem Anda dengan darah yang penuh oksigen, sehingga membantu organ-organ tubuh berfungsi lebih baik, termasuk kulit. Lakukan olahraga rutin sebagai bagian aktivitas Anda setiap minggunya.Entah itu dengan berjalan kaki, mengikuti kelas yoga, atau berolahraga di gym, bisa membantu Anda mendapatkan kulit yang sehat dan cantik.
Rokok
Rokok tak hanya menyakiti paru-paru, lho. Merokok akan membuat saluran darah mengecil, sehingga menghambat pengiriman nutrisi ke kulit, juga pengeluaran toksin.
Alkohol dan Kafein
Alkohol dan kafein dikabarkan bisa mengakibatkan dehidrasi, yang pada akhirnya akan mempengaruhi seluruh organ pada tubuh, termasuk kulit. Jika Anda termasuk peminum alkohol atau kafein, cobalah untuk menyeimbangkannya dengan meminum air putih saat beraktivitas sepanjang hari, dan sebelum tidur.
Stres
Stres ditengarai menjadi penyebab perubahan tingkat hormon dan kortison, yang bisa menyebabkan jerawat dan radang pada kulit. Sebisa mungkin, luangkan waktu untuk memanjakan diri dengan aktivitas yang menenangkan dan menyenangkan, bisa dengan berjalan-jalan santai, pedikur, atau membaca buku yang Anda sukai.
This entry was posted on October 4, 2009 at 12:14 pm, and is filed under
cantik dan gaya,
kecantikan
. Follow any responses to this post through RSS. You can leave a response, or trackback from your own site.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar